KISI-KISI SOAL SKB DALAM UJIAN CAT CPNS 2019

Dengan berakhirnya pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran 2019, maka selanjutnya proses pengadaan CPNS dilaksanakan dengan menyelenggarakan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), yang mana SKB bertujuan untuk menilai kesesuaian antara kompetensi bidang yang dimiliki oleh pelamar dengan standar kompetensi bidang sesuai dengan kebutuhan jabatan. Berdasarkan hal tersebut maka Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (KEMENPAN-RB) memandang perlu adanya penyampaian kisi-kisi atau materi pokok soal SKB agar para peserta seleksi CPNS TA. 2019 dapat mengenali poin penting dari soal SKB menggunakan sistem CAT yang akan diujikan sesuai dengan kompetensi jabatannya sehingga dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin.

Adapun sekilas mengenai SKB, Jumlah tes selama pelaksanaan SKB ini berbeda-beda setiap instansi pemerintah. Sejumlah instansi hanya mensyaratkan SKB dilakukan hanya lewat CAT, sementara banyak pula instansi yang mensyaratkan pelamar CPNS melakukan sejumlah tahapan seleksi dari psikotes hingga wawancara. Setiap formasi akan dihadapkan dengan jenis ujian berbeda. Umumnya, pelamar akan dihadapkan dengan ujian CAT dengan soal-soal seputar bidang yang dilamar. Jika tahapannya berbentuk ujian lewat CAT, materi soal tes SKB yang diujikan sangat terkait dengan bidang formasi serta instansi yang dilamar calon abdi negara. Pelamar bisa fokus pada kisi-kisi soal CAT di SKB sesuai dengan posisi yang dilamarnya.

Untuk jabatan fungsional, kali ini PANSELNAS memberikan kisi-kisi atau materi pokok soal SKB dengan CAT yang disusun oleh instansi pembina jabatan fungsional. Sedangkan untuk jabatan pelaksana yang bersifat teknis digunakan soal SKB yang berkesesuaian (masih satu rumpun) dengan jabatan fungsional terkait, sesuai yang tercantum pada Permenpan No. 23 Tahun 2019 mengenai kriteria Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil dan Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2019. Untuk selanjutnya kisi-kisi soal SKB tersebut dapat dilihat pada link di bawah ini.

750_PPK-Pusat-Daerah_SE-Meteri-Pokok-Soal-SKB-dengan-CAT-untuk-Seleksi-CPNS-TA-2019-1