BKD PROVINSI SULAWESI TENGAH MENJADI SALAH SATU MITRA PRAKTISI MENGAJAR DI FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR

Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar (UNM) berkolaborasi dengan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah menggelar kegiatan Program Praktisi Mengajar dengan Mata Kuliah Psikologi Kepemimpinan dan Dinamika Kelompok bertempat di Ruang Rapat Fakultas Psikologi UNM secara blended melalui platform zoom dan luring, Rabu 14 September 2022.

Wakil Dekan (WD) I Bidang Akademik Fakultas Psikologi UNM, Ibu Eva Meizara Puspita Dewi, S.Psi.,M.Si.,Psikolog, membuka kegiatan perkuliahan dengan menyampaikan ucapan terima kasih kepada BKD Provinsi Sulawesi Tengah yang menjadi salah satu mitra Praktisi Mengajar di Universitas Negeri Makassar, dimana salah satu Praktisi Mengajar pada Fakultas Psikologi UNM yakni Al Hamid, S.Psi.,M.M, merupakan Analis SDM Aparatur pada UPT Penilaian Kompetensi Pegawai BKD Provinsi Sulawesi Tengah, untuk berbagi, sharing pengetahuan dan pengalaman berharga kepada mahasiswa Psikologi UNM. Program Praktisi Mengajar  merupakan inisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia agar lulusan perguruan tinggi lebih siap untuk masuk ke dunia kerja. Program ini mendorong kolaborasi aktif praktisi ahli dengan dosen juara agar tercipta pertukaran ilmu dan keahlian yang mendalam dan bermakna antar sivitas akademika di perguruan tinggi dan profesional di dunia kerja.

“Diharapkan Program Praktisi Mengajar ini menjadi momentum pemantik harapan mahasiswa-mahasiswa Psikologi untuk terus belajar, mengembangkan diri sebagai bekal berharga di masa-masa mendatang sehingga output dari Fakultas Psikologi UNM dapat menyesuaikan dengan dunia industri maupun  pemerintahan,” jelas WD I

Mengawali Perkuliahan, Al Hamid, S.Psi., M.M, mengungkapkan perasaan bangga dan haru sebagai alumni Fakultas Psikologi UNM Angkatan 2004 bisa kembali ke almamater tercinta, sebagai praktisi mengajar untuk berbagi pengalaman hidup dan pengetahuan berharga kepada adik-adik mahasiswa. “Kesuksesan itu bagi saya pribadi, dulunya sebagai mahasiswa, sekarang bisa bersanding  dengan Bapak/Ibu Dosen yang saya idolakan,”

Lebih lanjut Hamid berharap adik-adik mahasiswa agar tidak menyia-nyiakan kesempatan ini untuk aktif dalam kegiatan perkuliahan praktisi mengajar ini dan mendapatkan insight dan inspirasi yang berharga sebagai gambaran di dunia kerja nantinya.

“Keberhasilan sejatinya ketika kita berani untuk memulai dan tidak pernah ada kegagalan dalam kamus hidup mereka yang mau berusaha”, ucap Hamid saat menutup perkuliahan praktisi mengajar

Sebagai informasi, dalam acara tersebut juga hadir beberapa tokoh yang mendampingi Praktisi Mengajar, yaitu Dekan Fakultas Psikologi UNM  Dr. M. Daud, M. Si., Wakil Dekan II Bidang Administrasi Umum Lukman, S. Psi., M. App. Psy, Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan Dr. Resekiani Mas Bakar,S.Psi.,M.Psi.,Psikolog serta Dosen Pengampuh Mata Kuliah Bunda Widyastuti, S. Psi, M. Si., Psikolog, Abd. Rahmat, S.Psi., M.Psi., T dan Perdana Kusuma, S.Psi., M.Psi., T. (al)